Sabtu, 10 November 2012

Ayo Membuat Program Pascal/Dasar-Dasar Pemrograman


Dari Wikibooks Indonesia, sumber buku teks bebas berbahasa Indonesia
Langsung ke: navigasi, cari
Pada halaman ini, akan dipelajari mengenai konsep-konsep dasar yang berkaitan dengan pembuatan program, yaitu:

Apa Itu Program Komputer?

Program Komputer merupakan sekumpulan instruksi/perintah yang diberikan oleh programmer kepada mesin komputer. Agar instruksi tersebut dimengerti oleh komputer, maka instruksi tersebut harus dalam bentuk bahasa yang komputer mengerti.
Ada banyak bahasa pemrograman di dalam dunia ilmu komputer. Salah satu bahasa program komputer yang terkenal adalah bahasa Pascal. Pencipta bahasa Pascal, Prof. Niklaus Wirth, menciptakan bahasa Pascal ini dengan tujuan untuk mengajarkan pemrograman secara terstruktur kepada para mahasiswanya.

Program Kosong

Program Kosong adalah program yang paling sederhana, karena tidak melakukan apa pun. Dalam bahasa Pascal, program kosong dibuat dengan cara:
begin
end.
Penjelasan: (tanda // slash ganda artinya adalah komentar/keterangan)
begin   // instruksi untuk mengawali program Pascal
end.    // instruksi untuk mengakhiri program Pascal diikuti Operator Akhir Program

Stop hand nuvola yellow.svg Kesalahan yang sering terjadi:
Untuk mengakhiri program Pascal, instruksi end harus diikuti Operator Akhir Program yaitu tanda titik (.). Dalam sebuah program Pascal hanya akan terdapat satu saja Operator Akhir Program

Information icon alt.svg Tambahan Informasi/Catatan:
Bagi pembaca yang sama sekali belum pernah membuat program Pascal dengan bantuan FPC, bisa melihat Lampiran A untuk panduan pemakaian FPC

Program Halo

Program komputer perlu untuk berinteraksi dengan pengguna komputer (user), interaksi yang paling sederhana adalah, komputer mencetak sesuatu di layar sehingga pengguna bisa melihatnya. Untuk membuat hal tersebut, cobalah program ini:
begin
   writeln('Halo Pembaca');
end.
Penjelasan:
begin
   writeln('Halo Pembaca');  // instruksi untuk mencetak & parameter teks yang akan dicetak
end.
Setelah program tersebut dijalankan, maka komputer akan mencetak kata Halo Pembaca di layar. Ada sebuah instruksi baru di sini, yaitu instruksi writeln yang gunanya untuk mencetak lalu menambahkan Enter/baris baru (write and add new line, writeln berasal dari write + ln, ln merupakan singkatan dari line). Instruksi writeln ini disertai dengan parameter teks Halo Pembaca yang harus diapit oleh tanda petik tunggal (').

Stop hand nuvola yellow.svg Kesalahan yang sering terjadi:
Setiap instruksi dalam bahasa Pascal, harus diakhiri dengan Operator Akhir Instruksi yaitu tanda titik koma (;)

Thumb up icon.svg Tips pemrograman yang baik:
Cara menulis program dengan diketik agak ke dalam, disebut dengan indentasi. Cara ini berguna untuk memudahkan membaca blok-blok perintah program, terutama pada program yang memiliki banyak struktur subblok

Komentar

Komentar adalah teks tambahan yang ditambahkan ke dalam program dan tidak akan dikerjakan oleh komputer, dengan tujuan:
  1. Menjelaskan arti suatu perintah/blok perintah, sehingga memudahkan orang lain untuk memahami apa kegunaan perintah tersebut
  2. Memberi tanda pada bagian perintah/blok perintah tertentu yang sengaja dilompati atau akan diganti/direvisi pada versi perubahan berikutnya
  3. Mengingatkan diri sendiri supaya tidak lupa, sehingga memudahkan untuk memahami ulang perintah tersebut, apabila pada suatu waktu di masa mendatang membaca ulang perintah tersebut
Ada 2 macam komentar dalam program Pascal, yaitu:
  1. Komentar 1 Baris (single line comment), yaitu komentar yang hanya berlaku dalam 1 baris perintah saja, dimulai dari tanda // (slash ganda) sampai ke akhir baris
  2. Komentar Banyak Baris (multiple line comment), yaitu komentar yang berlaku dalam banyak baris, dimulai dari tanda { (kurung kurawal buka) sampai tanda } (kurung kurawal tutup)
// ini adalah single line comment
begin // ini juga single line comment
end.
{ ini adalah multiple line comment
  semua teks yang ada di antara kurung kurawal buka
  dan kurung kurawal tutup ini akan diabaikan
  oleh komputer }
begin
end.
Thumb up icon.svg Tips pemrograman yang baik:
Berikan komentar secukupnya. Orang lain yang membaca program tersebut akan sangat terbantu pada saat membacanya. Demikian juga diri sendiri pun akan sangat terbantu, pada saat membaca ulang program tersebut di masa yang akan datang

Information icon alt.svg Tambahan Informasi/Catatan:
Jangan berlebihan dan bertele-tele dalam memberikan komentar! Usahakan singkat, padat, tepat dan jelas (kecuali, apabila komentar tersebut dipakai untuk keperluan pengajaran/tutorial)

Variabel

Variabel adalah suatu lokasi/tempat di dalam memori komputer yang bisa dipakai untuk menyimpan nilai. Variabel ini melambangkan atau merepresentasikan data.
Nilai dari sebuah variabel dapat dimasukkan oleh pengguna melalui deklarasi di program ataupun pemasukan (input) di dalam program.
Untuk setiap data yang berbeda, dibutuhkan variabel yang berbeda pula. Variabel dibedakan dengan cara diberikan nama yang berbeda. Contohnya, apabila terdapat data "panjang", "lebar", dan "tinggi", maka dapat dipakai variabel "p", "l", dan "t" untuk melambangkannya.
Tipe data dari sebuah variabel harus dideklarasikan di awal program. Beberapa contoh tipe data untuk menampung angka adalah byte, integer, word, dan real. Dalam program Pascal, kita dapat melakukan operasi matematika seperti tambah, kurang, kali, dan bagi.
Contoh program:
var
   p,l,t,v:integer;
begin
   writeln('Masukkan nilai panjang');
   readln(p);
   writeln('Masukkan nilai lebar');
   readln(l);
   writeln('Masukkan nilai tinggi');
   readln(t);
   v := p * l * t;
   writeln(v);
   readln;
end.
Penjelasan:
var
   p,l,t,v:integer;                  // Deklarasi variabel dengan semua variabel bertipe integer
begin
   writeln('Masukkan nilai panjang');
   readln(p);                        // Input nilai p
   writeln('Masukkan nilai lebar');
   readln(l);                        // Input nilai l
   writeln('Masukkan nilai tinggi');
   readln(t);                        // Input nilai t
   v := p * l * t;                   // Operasi matematika : v = p kali l kali t
   writeln(v);                       // Tampilkan nilai v
   readln;                           // Supaya pembaca dapat membaca nilai v sebelum program otomatis keluar
end.

Kamis, 08 November 2012

ALGORITMA DAN PEMROGRAMAN



Algoritma
Merupakan langkah-langkah logis dalam memecahkan suatu masalah
Bahasa-bahasa Pemrograman
Merupakan bahasa yang digunakan dalam membuat suatu perangkat lunak yang dapat berupa: SO (MS Windows - C, Linux - Unix, Sun Solaris - Java, Mac OS - C, dll), Tools, Aplikasi (Embedded dan Non Embedded)
Implementasi Algoritma
Cara kita untuk menggunakan algoritma dalam membuat suatu aplikasi sederhana

Bahasa Pemrograman:
Pascal
C
Java
Basic
PHP (Berbasis WEB)

Struktur Algoritma:
Deklarasi
Definisi
Implementasi

Contoh:
Deklarasi
{  m, n: integer;
a: string; }
Definisi
{ m=0;
n=1; }
Implementasi
{ n=m+n;
 Print(n); } Hasil= 1
HTML = Hypertext Makup Language


Jumat, 02 November 2012

Cara Mudah Upgrade Windows 7



Upgrade dari windows 7 mulai dari versi home ke profesional ataupun ke ultimate sangatlahmudah karena prosesnya tanpa harus install ulang seluruh windows, tentu saja hal ini akan mempermudah dan memercepat pekerjaan kita karena proses untuk upgrade dari windows 7 home atau starter ke profesional ataupun ke ultimate sangatlah cepat tidak sampai seperempat jam tergantung spesifikasi komputer atau laptop kita, hal ini karena adanya fasilitas terbaru dari windows 7
Fasilitas upgrade tersebut adalah Windows Anytime Upgrade, berikut cara mengupgrade versi windows dengan Windows Anytime Upgrade. Sebelumnya kita persiapkan dulu key windows yang baru, agar proses menjadi lebih cepat, pertama buka kotak search dengan mengklik tombol start, ketik anytime upgrade, setelah keluar hasil searching pilih Windows Anytime Upgrade.
Selanjutnya akan muncul kotak Windows Anytime Upgrade lalu kita pilih Enter an update key
Masukkan key yang baru yang akan digunakan untuk mengupgrade windows yang ada, lalu tekan next

Setelah selesai ikuti instruksi yang diberikan dan tunggu sampai windows selesai mengupgrade, tapi sebelumnya sebaiknya kita tutup dulu semua aplikasi yang kita jalankan, karena dalam proses upgrade secara otomatis windows kita akan melakukan restart.
Semoga informasi ini berguna dan membantu dalam upgrade versi windows

Senin, 29 Oktober 2012

Cara Menangani “Consider Replacing Your Battery” Pada Windows 7




Bagi Anda pengguna laptop dengan sistem operasi Windows 7, cepat atau lambat Anda pasti akan mendapatkan notifikasi “consider replacing your battery” disertai dengan munculnya tanda silang merah di ikon baterai yang ada di system tray. Notifikasi yang muncul ketika Windows 7 “menganggap” baterai laptop Anda sudah saatnya diganti.
Cara Menangani Consider Replacing Your Battery Pada Windows 7 Image
Perlu diketahui bahwa notifikasi ini muncul ketika Windows 7 mendeteksi bahwa kapasitas baterai laptop Anda sudah kurang dari 40% kapasitas seharusnya, dan karenanya sudah selayaknya diganti. Namun demikian, sudah banyak laporan dari pengguna Windows 7 di berbagai pelosok dunia yang menyatakan bahwa kadangkala Windows 7 salah dalam mendeteksi kapasitas baterai laptop. Bahkan pernah ada seorang pengguna yang sudah mengganti baterai laptopnya dengan yang baru namun masih tetap mendapatkan notifikasi ini.
Terlepas dari akurat tidaknya Windows 7 dalam mendeteksi kapasitas baterai laptop, rasanya kita sepakat bahwa baterai laptop adalah barang yang mahal. Jadi selama masih bisa digunakan dengan baik (walaupun sudah kurang dari 40% kapasitas ideal), ya tidak perlu diganti. Saya pribadi beranggapan bahwa selama baterai laptop masih bisa bertahan di atas 30 menit maka belum saatnya diganti.
Apabila Anda mengalami masalah “consider replacing your battery” seperti di atas, Anda tidak perlu panik ataupun buru-buru merogoh kocek dalam-dalam untuk membeli baterai laptop baru. Ada suatu cara sederhana untuk menghilangkan notifikasi yang mengganggu tersebut. Berikut langkah-langkahnya:
  • Charge baterai anda sampai full (99% – 100%), setelah itu matikan laptop Anda. Sampai tahap ini jangan dulu cabut charger-nya.
  • Hidupkan laptop Anda lalu tekan F8 berulang-ulang sampai muncul menu Advanced Boot Options. Pilih Safe Mode.
Cara Menangani Consider Replacing Your Battery Pada Windows 7 Image
  • Setelah sudah masuk ke dalam Windows Safe Mode, barulah cabut charger baterai laptop Anda.
Cara Menangani Consider Replacing Your Battery Pada Windows 7 Image
  • Biarkan saja laptop menyala sampai mati sendiri karena baterainya benar-benar habis. Sangat disarankan untuk tidak mengoperasikan laptop Anda selama proses ini. Biarkan saja sampai laptop mati sendiri.
  • Setelah mati, pasang kembali charger laptop Anda, lalu nyalakan kembali laptop Anda dengan normal. Hasilnya…semua kembali normal! Notifikasi “consider replacing your battery” dan tanda silang merah di icon baterai tidak muncul lagi.
Cara Menangani Consider Replacing Your Battery Pada Windows 7 Image
Teknik di atas pada dasarnya adalah suatu cara untuk mengkalibrasi kapasitas baterai laptop Anda. Dengan menjalankan laptop mulai dari kondisi awal baterai penuh (kapasitas 100%) sampai benar-benar habis (kapasitas 0%), maka Windows 7 jadi “tahu” kapasitas sebenarnya (real capacity) dari baterai laptop, dan secara otomatis men-setting ulang parameter-parameter yang berkaitan dengan baterai laptop tersebut.
Cara ini sudah dicoba ke 2 laptop berbeda, yaitu HP dan Acer, dan terbukti keduanya berhasil dengan sukses. Jadi, Anda sekarang tidak perlu bingung lagi apabila mendapat notifikasi “consider replacing your battery” di laptop Anda.
Catatan
Berdasarkan penjelasan engineer Windows 7 dalam salah satu rilis resmi di website Microsoft, dijelaskan bahwa sebenarnya notifikasi ini awalnya diniatkan untuk menjadi salah satu fitur andalan di Windows 7 (hal ini tidak ada di Windows XP ataupun Windows Vista), yang tujuannya adalah untuk memberi tahu pengguna bahwa baterai laptopnya sudah aus dan karenanya sudah waktunya diganti.
Namun pada kenyataannya, banyak pengguna Windows 7 yang merasa terganggu dengan munculnya notifikasi ini. Sebagian ada yang memperdebatkan bahwa batas (threshold) 40% dinilai terlalu besar mengingat pada kapasitas 30%-an dari kapasitas ideal pun baterai laptop umumnya masih sanggup bertahan sekitar 1 jam, dan ini dirasa masih cukup memadai bagi pengguna laptop. Selain itu harga baterai laptop yang lumayan mahal membuat banyak pengguna enggan mengganti baterai laptopnya kecuali kalau sudah benar-benar rusak.
Namun tak sedikit pula yang menganggap “fitur” ini sebagai bug, mengingat banyaknya kasus dimana Windows 7 terbukti salah dalam mendeteksi kapasitas sebenarnya dari baterai laptop. Saya pribadi termasuk yang menganggap hal ini sebagai bug! Mengapa? Karena ketika laptop HP saya mendapat notifkasi ini saya melakukan pengujian dengan men-charge baterai sampai penuh kemudian masuk ke Windows normal (bukan Safe Mode) lalu memilih option Power Saver dan mendiamkannya.
Hasilnya, hanya dalam waktu 48 menit laptop saya sudah mati (baterai habis). Ketika sudah saya kalibrasi dan notifikasinya sudah hilang, saya lakukan hal yang sama. Saya charge sampai penuh kemudian masuk Windows normal lalu memilih Power Saver dan mendiamkannya. Hasilnya sungguh berbeda! Butuh waktuh 1 jam 24 menit sebelum akhirnya laptop saya mati karena daya di baterai habis. Jadi ada beda sekitar 40 menit disini, dan menurut saya selisih 40 menit ini sungguh sangat signifikan.
Kesimpulannya: Microsoft nampaknya memang masih harus banyak kerja keras untuk memperbaiki bug “consider replacing your battery” ini.

Senin, 25 Juni 2012

Peristiwa Aneh Dalam Mimpiku

Disuatu saat ditengah peradaban manusia sekarang, terjadi suatu peristiwa aneh. dimana keadaan langit yang sebelumnya terang benderang, tiba-tiba langit itu menjadi gelap gulita tertutup rapat. susana mencengkam pada diri saya, terjadi apakah sekarang ini. kejadian alam yang langka ini justru jadi bahan pertanyaan dalam pikiranku.
Langit yang begitu gelap, terlihat memecahkan gelapnya penuh retakan seperti tanah sawah yang kering belum ada tanamannya. tiba-tiba disatu titik langit yang gelap yang tertutup rapat dan meretakkan diri itu, terbukalah sedikit-sedikit dibalik awan gelap itu, terdapat kejadian yang aneh dan tidak masuk akal.
Ketika langit itu mencerahkan diri, dan bersi dari awan hitam yang gelap itu, serombongan manusia dilangit itu lewat, anehnya ada yang dewasa ada pula bayi. mereka lewat di langit itu sendiri-sendiri, bayi pula sendiri, melewati langit itu dalam keadaan berenang seperti di kolam.
Saya melihat peristiwa aneh itu, di bikin aneh dan menakutkan pula. ketika rombongan manusia di langit itu pada turun ke bumi. saya dan orang-orang sekitarpun masuk kerumahnya masing-masing.
Tiba-tiba salah satu dari rombongan itu mengetukkan tangannya ke pintu rumah saya, di dalam rumah cuma ada saya dan ibu saya yang tepat berada di balik pintu itu. ibupun takut dan saya memberanikan diri membuka pintunya.
Ternyata sosok manusia perempuan tanpa pakaianlah disitu. kamipun suruh masuk orang itu ke dalam rumah dan di kasih pakaian oleh ibu. di situ terjadi diskusi apa yang sebenarnya terjadi peristiwa seperti ini. ternyata sosok perempuan itu adalah rombongan para manusia yang ada di langit itu dan menjatuhkan diri ke bumi.
Perempuan itu menceritakan dirinya bahwa dirinya adalah rombongan manusia yang di lepaskan dari kehidupan lain untuk di turunkan ke bumi. di kehidupan lain disana, mereka belajar bagaimana cara kehidupan di bumi sebelum diturunkan ke bumi.
Perempuan itupun memperlihatkan kepada kami alas kakinya, seperti sandal yang aneh. perempuan itupun bilang karena belum cocok menginjakkan kakinya ke bumi. di kehidupan lain dulu itu perempuan beserta rombongannya membuat pakaian teknologi seperti sandal itu di buatnya. kamipun merasa aneh dengan teknologi yang bagus itu.
Itulah peristiwa yang aneh dan tidak masuk akal dalam mimpikku, hingga saya terbangun dalam tidurku.... Thx